Inilah profil dan biodata Wipawee Srithong, outside hitter Hyundai Hillstate yang jadi lawan Megawati Hangestri Pertiwi bersama Red Sparks di liga voli putri Korea Selatan.
Nama Wipawee Srithong memang belum setenar Megawati bagi publik Tanah Air, meski belakangan menjadi buah bibir karena penampilannya yang konsisten dengan Hyundai Hillstate di liga voli Korea.
Seperti halnya Megawati Hangestri di Red Sparks, Wipawee Srithong juga sering dimainkan Hyundai Hillstate di hampir seluruh laga.
Profil Wipawee Srithong
Wipawee Srithong adalah pemain voli asal Thailand yang lahir pada 28 Januari 1999 di Chiang Rai. Dengan tinggi 1,74 meter, ia berposisi sebagai “outside hitter” dan merupakan bagian dari tim nasional voli wanita Thailand sejak 2017
Baca juga: Profil Megawati Hangestri Pertiwi & Prestasinya Hingga Januari 2025
Biodata Wipawee Srithong
Nama lengkap: Wipawee Srithong
Nama panggilan: Mod
Kewarganegaraan: Thai
Lahir: 28 Januari 1999 (umur 25) Chiang Rai, Thailand
Tinggi: 1.74 m
Berat: 66 kg
Spike: 288 cm
Blok: 266 cm
Posisi: Outside spiker
Klub saat ini: Korea Selatan Suwon Hyundai Hillstate
Nomor Punggung 23 (klub), 1 (tim nasional)
Karier Klub:
- Supreme Chonburi (2014–2019, 2020–2022): Selama periode ini, Wipawee meraih beberapa gelar, termasuk juara Liga Thailand dan Kejuaraan Klub Asia.
- Diamond Food Fine Chef – Air Force (2022–2023): Bersama klub ini, ia mencapai posisi runner-up di Kejuaraan Klub Asia 2023.
- Ninh Binh LVPB (2023)
- Suwon Hyundai E&C Hillstate (2023–sekarang): Wipawee menjadi pemain Thailand pertama yang bermain untuk klub Korea Selatan ini dan berhasil memenangkan V-League Korea 2023/2024.
Prestasi Internasional:
- Kejuaraan Asia: Meraih medali emas pada tahun 2023 di Nakhon Ratchasima dan perak pada tahun 2017 di Biñan.
- Asian Games: Mendapatkan medali perunggu pada tahun 2022 di Hangzhou.
- SEA Games: Meraih medali emas pada tahun 2022.
Baca juga: Biodata Laetitia Moma Bassoko, Opposite Hitter Hyundai Hillstate
Statistik Wipawee Srithong di Volleyball Nations League:
- VNL 2023, Wipawee mencatat total 50 poin dengan rata-rata 4,17 poin per pertandingan, terdiri dari 45 poin serangan, 3 blok, dan 2 servis.
- VNL 2024, Wipawee mencatat total 71 poin dengan rata-rata 8,88 poin per pertandingan, terdiri dari 65 poin serangan, 5 blok, dan 1 servis.
Prestasi Individu Wipawee Srithong di Klub:
Berdasarkan data yang disadur dari Wikipedia, Ahad (12/1/2025), inilah daftar prestasi individu Wipawee Srithong di klub yang dibelanya:
- 2015–16 Thailand League – Runner-up, dengan Supreme Chonburi
- 2016–17 Thailand League – Juara, dengan Supreme Chonburi
- 2017 Thai–Denmark Super League – Juara, dengan Supreme Chonburi
- 2017–18 Thailand League – Juara, dengan Supreme Chonburi
- 2018 Thai–Denmark Super League – Juara, dengan Supreme Chonburi
- 2018–19 Thailand League – Runner-up, dengan Supreme Chonburi
- 2019 Thai–Denmark Super League – Juara, dengan Supreme Chonburi
- 2018 Asian Club Championship – Juara, dengan Supreme Chonburi
- 2019 Asian Club Championship – Runner-up, dengan Supreme Chonburi
- 2020 Thailand League – Juara, dengan Supreme Chonburi
- 2023 Asian Club Championship – Runner-up, dengan Diamond Food–Fine Chef
- 2023–24 South Korea V-League – Juara, dengan Suwon Hyundai Hillstate.
- 2024 Piala KOVO – Juara, dengan Suwon Hyundai Hillstate.
Baca juga: Biodata Neriman Ozsoy, Opposite Hitter Popsivo Asal Turki