Pertandingan Wolfdogs Nagoya: Jadwal Siaran Langsung Liga Jepang 12 Januari 2025

Pertandingan Wolfdogs Nagoya Jadwal Siaran Langsung Liga Jepang 12 Januari 2025
Dok. IG Wolfdogs Nagoya

Wolfdogs Nagoya akan kembali melakoni pertandingan kedua Liga Voli Jepang leg 12, Ahad (12/1/2025) akhir pekan ini, pukul 12.35 WIB.

Laga yang mempertemukan Wolfdogs Nagoya vs JTEKT Stings pada Ahad hari ini akan berlangsung di Toyoda Gosei Memorial Gymnasium, Aichi.

Sehari sebelumnya, Sabtu (11/1/2025) lawan yang dihadapi Rivan Nurmulki cs, kalah dengan tiga set langsung dengan skor 25-21, 25-21, dan 25-22.

Dengan hasil ini Wolfdogs Nagoya telah mengumpulkan 51 poin dan berada pada peringkat kedua klasemen.

Sedangkan JTEKT Stings Aichi langsung melorot ke peringkat 6 dengan poin yang telah terkumpul 42.

Baca juga: Rekap Hasil Proliga 2025 Sabtu 11 Januari

Jadwal Liga Voli Jepang, Ahad (12/1/2025):

Pukul 11:05 WIB:

Suntory Sunbirds Osaka v Hiroshima Thunders
Nagano Tridents v Toray Arrows Shizuoka
Nippon Steel Sakai Blazers v Osaka Bluteon

Pukul 12:05 WIB:

Tokyo Great Bears v Voreas Hokkaido

Pukul 12.35 WIB:

Wolfdogs Nagoya v JTEKT Stings Aichi

Hasil Laga SV.League Sabtu 11 Januari 2025

Suntory Sunbirds Osaka 3-0 Hiroshima Thunders (33-31, 25-23, 27-25)
Nagano Tridents 3-0 Toray Arrows Shizuoka (25-23, 25-21, dan 29-27)
Nippon Steel Sakai Blazers 1-3 Osaka Bluteon (16-25, 22-25, 25-20, 22-25)
Tokyo Great Bears 3-1 Voreas Hokkaido (25-223, 25-22, 23-25, 25-16)
Wolfdogs Nagoya 3-0 JTEKT Stings Aichi (25-21, 25-21, 25-22)

Baca juga: Ko Hee-Jin Tak Puas Meski Catat Rekor Baru

Klasemen Liga Voli Jepang – SV.League 2024-2025 Per 11 Januari 2025

  1. Osaka Bluteon: 21 pertandingan: 18 menang, 3 kalah, poin 54
  2. Wolfdogs Nagoya: 23 pertandingan: 17 menang, 6 kalah, poin 51
  3. Suntory Sunbirds: 21 pertandingan: 15 menang, 6 kalah, poin 46
  4. Tokyo Great Bears: 23 pertandingan: 15 menang, 8 kalah, poin 45
  5. JTEKT Stings Aichi: 23 pertandingan: 16 menang, 7 kalah, poin 42
  6. Hiroshima JT Thunders: 23 pertandingan: 10 menang, 13 kalah, poin 29
  7. Osaka Sakai Blazers: 21 pertandingan: 7 menang, 14 kalah, poin 24
  8. Toray Arrows Shizuoka: 21 pertandingan: 5 menang, 165 kalah, poin 15
  9. VC Nagano Tridents: 21 pertandingan: 5 menang, 16 kalah, poin 13
  10. Voreas Hokkaido: 21 pertandingan: 1 menang, 20 kalah, poin 8

5 Besar Top Skor Liga Voli Jepang 2024/2025

  1. ABDEL-AZIZ NIMIR (WD NAGOYA) : 582
  2. MOREIRA ROQUE FELIPE (HIROSHIMA) : 541
  3. MIYAURA KENTO (STINGS AICHI) : 527
  4. MUSERSKIY DMITRIY (SUNTORY) : 471
  5. VERNON EVANS SHARONE (SAKAI) : 438

Siaran Langsung SV.League 2025

Siaran langsung liga voli Jepang dapat ditonton di VBTV dengan biaya berlangganan 2,99-3,99 dolar AS atau setara sekitar Rp 45.000 hingga Rp 60.000.