Jadwal Proliga 2025 Hari Ini, Tanpa Laga Sektor Putra

Jadwal Proliga 2025 Hari Ini, Tanpa Laga Sektor Putra

Lanjutan pertandingan Proliga 2025 seri 4 pada hari kedua ini, Sabtu (25/1/2025) mempertandingkan tiga laga.

Ketiga laga tersebut akan berlangsung di Surabaya tepatnya di Jawa Pos Arena namun tidak ada lagi pertandingan sektor putra.

Jadi, seluruh pertandingan adalah laga di sektor putri saja. Karena seluruh tim putra sudah menyelesaikan pertandingan putaran pertama.

Untuk informasi peserta di sektor putra hanya diikuti oleh lima tim saja, yakni: Jakarta Bhayangkara Presisi, Jakarta Lavani Livin Transmedia, Jakarta Garuda Jaya, Palembang Bank Sumselbabel, dan Surabaya Samator.

Karena hanya ada lima tim peserta, masing-masing tim hanya melakoni empat laga di tiap putaran.

Baca Juga: Hasil Lengkap Proliga 2025 Seri 4 Hari Pertama di Surabaya

Berikut klasemen akhir putaran pertama Proliga 2025 sektor putra:

No.TimMainMenangKalahSetPoin
1Jakarta Lavani44012:112
2Jakarta Bhayangkara Presisi43110:49
3Surabaya Samator4226:95
4Palembang BS4135:93
5Putra Jakarta Garuda4042:121

Dan masih di Surabaya, sektor putra akan mulai memasuki putaran kedua pada Ahad (26/1/2025) besok. Laga pertama yang akan bertanding adalah Surabaya Samator vs Jakarta Lavani.

Laga Proliga 2025 Sektor Putri

Kontestan liga profesional Indonesia di sektor putri terdapat tujuh tim, di antaranya, Jakarta Pertamina Enduro, Yogya Falcons, dan Bandung Bjb Tandamata.

Baca juga: Gyselle Silva Menggila! IBK Altos Terkapar Dengan 6 Kekalahan Beruntun

Kemudian ada Gresik Petrokimia, Jakarta Electric PLN, dan Jakarta Popsivo Polwan dan Jakarta Livin Mandiri.

Sehinga ketujuh tim masing-masing memainkan enam pertandingan di tiap putaran. Hingga memasuki seri keempat, ada tiga tim yang sudah melakoni enam pertandingan.

Ketiganya adalah Jakarta Livin Mandiri, Jakarta Pertamina Enduro dan Yogya Falcons.

Dan pada Sabtu ini, terdapat dua laga terakhir di putaran pertama yaitu Gresik Petrokimia vs Bandung BJB Tandamata dan laga Popsivo Polwan vs Electric PLN.

Sementara laga Jakarta Pertamina Enduro vs Yogya Falcons adalah laga pembuka putaran kedua sektor putri.

Baca juga: 3 Kemenangan Beruntun, GS Caltex Tundukkan IBK Altos

Jadwal PLN Mobile Proliga 2025 di Surabaya hari kedua:

Sabtu, 25 Januari 2025

Pukul 14.00 WIB: Gresik Petrokimia vs Bandung BJB
Pukul 16.30 WIB: Jakarta Popsivo Polwan vs Jakarta Electric PLN
Pukul 19.00 WIB: Jakarta Pertamina Enduro vs Yogya Falcons

Live Proliga 2025 Moji TV

Siaran langsung seluruh pertandingan bisa disaksikan di Moji TV untuk layanan free to air dan di aplikasi Vidio untuk layanan steaming berbayar.