Misi Kejar Rekor! JungKwanJang Red Sparks Vs Pink Spiders

JungKwanJang Red Sparks Vs Pink Spiders

Laga papan atas di Liga Voli Korea sektor putri hari ini, Kamis (30/1/2025) mempertemukan tim peringkat tiga JungKwanJang Red Sparks versus pemuncak klasemen Pink Spiders.

Laga yang akan berlangsung di Chungmu Gymnasium Daejeon, Korea Selatan, tersebut dijadwalkan pada pukul 11.35 WIB siang ini.

Dan laga ini merupakan pertandingan penutup di putaran keempat pada V-League 2024/2025. Pertandingan pun diprediksi akan berjalan menarik dan menegangkan.

Statistik JungKwanJang Red Sparks Vs Pink Spiders di Papan Klasemen

JungKwanJang Red Sparks saat ini berada di peringkat ketiga klasemen sementara, dengan 17 kemenangan dan total poin 46.

Baca juga: Tertinggal 3 Poin dari Pink Spiders! Hyundai Construction Akhiri Tren Kekalahan

Megawati cs tertinggal empat poin dari Hyundai Hillstate. Jika Red Sparks menang, maka mereka akan memperkecil selisih poin.

Sementara itu Pink Spiders, saat ini masih memuncaki klasemen V-League dengan 53 poin, dari 23 pertandingan. Mereka dibuntuti Hyundai Hillstate yang saat ini di posisi kedua dengan 50 poin.

Jika pada laga ini mereka meraih kemenangan, selisih poin mereka dengan Hyundai Hillstate semakin menjauh.

Rekor Pertemuan JungKwanJang Red Sparks vs Heungkuk Pink Spiders

Dalam 13 pertandingan terakhir, Red Sparks tidak terkalahkan. Inilah yang akan menjadi modal utama untuk menghadapi pemuncak klasemen.

Baca juga: Hyundai Hillstate Menang Shutout Meski Moma Cetak 14 Poin Saja

Namun, melawan Pink Spiders bukanlah hal yang mudah bagi Red Sparks. Dalam tiga pertemuan terakhir, Pink Spiders menang dua kali dan sekali kalah. Dua kekalahan didapat pada putaran pertama dan kedua. Sedangkan satu kemenangan Red Sparks diraih pada putaran ketiga.

Berikut Head-to-head kedua tim di musim ini

Selasa, 12 November 2024: Pink Spiders 3-2 Red Sparks (24-26, 25-18, 25-21, 24-26, 15-10)
Rabu, 20 November 2024: Red Sparks 0-3 Incheon Pink Spiders (16-25, 21-25, 22-25)
Selasa, 17 Desember 2024: Pink Spiders 1-3 Red Sparks (22-25, 23-25, 25-14, 22-25)

Misi Kejar Rekor Hyundai Hillstate

Kini, Red Sparks sedang mengejar rekor Hyundai Hillstate yang mencatatkan 15 kemenangan beruntun. Sejak kemenangan atas IBK Altos pada 30 November 2024, Megawati cs belum pernah merasakan kekalahan lagi.

Baca juga: 13 Kemenangan, Red Sparks Pun Lupa Rasanya Kalah

Red Sparks mencatatkan 13 kemenangan beruntun, dengan dua kemenangan di putaran kedua, enam di putaran ketiga, dan lima di putaran keempat.

Megawati kembali akan menghadapi duel sengit melawan Ratu Voli Korea, Kim Yeon-koung, yang menjadi andalan Heungkuk Pink Spiders.

Berikut update klasemen Liga Voli Korea Putri, Rabu 29 Januari 2025 :

No.TimMainMenangKalahSetPoin
1Heungkuk Pink Spiders2318559:2853
2Hyundai Hillstate2416859:3450
3Red Sparks2217658:3646
4IBK Altos24111343:4934
5HI Pass Expressway2491539:5526
6AI Pepper2481637:5725
7GS Caltex2442029:6515

5 Besar Top Skor Liga Voli Korea 2024/2025

  1. Viktoriia Danchak (IBK Altos):  624 poin
  2. Gyselle Silva (GS Caltex): 613 poin
  3. Megawati Hangestri (Red Sparks): 559 poin
  4. Moma Bassoko (Hillstate): 531 poin
  5. Vanja Bukilic (Red Sparks): 510 poin

Live Streaming V-League 2024/2025

Pecinta Voli Nasional bisa menonton aksi Megawati Hangestri vs Kim Yeon-koung dalam laga penutup ronde empat antara Red Sparks vs Pink Spiders secara gratis di saluran televisi nasional, yaitu TVRI Sport.