Jelang akhir pekan nanti, laga Big Match di putaran kelima antara Jeong Gwan-jang Red Sparks melawan Hyundai Hillstate akan berlangsung sengit, Jumat 7 Februari 2025 mendatang.
Pasalnya laga ini merupakan persaingan untuk perebutan posisi kedua Korea V-League 2024/2025 sektor putri. Dan ini diperkirakan akan memasuki fase baru dalam persaingan papan atas.
Hyundai Hillstate, yang saat ini berada di peringkat kedua dengan 16 kemenangan, 8 kekalahan, dan 50 poin. Sedangkan Red Sparks, yang berada di peringkat ketiga telah mengoleksi 17 kemenangan, 8 kekalahan, dan 47 poin.
Red Sparks Fokus Laga Big Match Hadapi Hyundai
Asa Jeong Gwan-jang Red Sparks untuk merebut posisi puncak harus tertunda setelah mengalami dua kekalahan beruntun dari Pink Spiders.
Baca juga: Kim Yeon-koung Dinobatkan sebagai MVP dalam Laga Pink Spiders vs Red Sparks
Pink Spiders saat ini memuncaki klasemen Liga Voli Korea, mereka telah bberhasil meraih 20 kemenangan, 5 kekalahan, dengan 58 poin.
Oleh karena itu, Red Sparks kini diperkirakan akan fokus pada perebutan posisi kedua melawan Hyundai Hillstate.
Rekor Pertemuan Mega cs vs Moma cs
Rekor pertemuan kedua tim sepanjang musim ini masih seimbang, dengan masing-masing meraih dua kemenangan dan dua kekalahan.
Hyundai menang di putaran pertama dan kedua, sedangkan Jeong Gwan-jang Red Sparks berhasil membalas di putaran ketiga dan keempat.
Baca juga: Marcello Abondanza, Maknai 2 Kemenangan Beruntun Atas Red Sparks
Berikut Head-to-head kedua tim
Rabu, 22 Januari 2025: Hyundai Hillstate 2-3 Red Spark (21-25, 29-27, 23-25, 25-18, 15-13)
Kamis, 12 Desember 2024: Red Sparks 3-2 Hyundai Hillstate (25-20, 25-23, 8-25, 27-29, 15-7)
Sabtu, 16 November 2024: Suwon Hillstate 3-1 Red Sparks (25-18, 25-16, 23-25, 25-19)
Jumat, 8 November 2024: Red Sparks 1-3 Suwon Hillstate (12-25, 29-27, 22-25, 37-39)
Pemenang laga Big Match putaran kelima ini akan berada dalam posisi yang lebih menguntungkan untuk mengamankan peringkat kedua hingga akhir musim. Oleh karena itu, kedua tim akan tampil habis-habisan.
Hasil pertandingan ini dapat menentukan arah persaingan untuk posisi kedua di musim reguler ini. Dan pasti ini juga akan menjadi sorotan dan perhatian bagi para penggemar bola voli.
Berikut Klasemen Korea V-League 2024-2025 per Ahad 2 Februari 2025 :
No. | Tim | Main | Menang | Kalah | Set | Poin |
1 | Heungkuk Pink Spiders | 25 | 20 | 5 | 65:31 | 58 |
2 | Hyundai Hillstate | 24 | 16 | 8 | 59:34 | 50 |
3 | Red Sparks | 25 | 17 | 8 | 61:41 | 47 |
4 | IBK Altos | 25 | 12 | 13 | 46:50 | 37 |
5 | HI Pass Expressway | 25 | 9 | 16 | 40:58 | 26 |
6 | AI Pepper | 25 | 8 | 17 | 38:60 | 25 |
7 | GS Caltex | 25 | 5 | 20 | 32:66 | 18 |
Baca juga: Wolfdogs Nagoya Menang Shutout Atas Toray Arrows di Pekan 14