Hasil Seri Pontianak: Bhayangkara Presisi dan Popsivo Polwan Raih Kemenangan Telak

Hasil Seri Pontianak Bhayangkara Presisi dan Popsivo Polwan Raih Kemenangan Telak
Dokumentasi IG: Popsivo Polwan

Hasil seri Pontianak Proliga 2025 kemarin menampilkan pertandingan seru dan penuh dominasi dari tim-tim papan atas.

Jakarta Bhayangkara Presisi dan Jakarta Popsivo Polwan menjadi sorotan utama setelah meraih kemenangan telak atas lawan-lawannya.

Pertandingan yang digelar di GOR Terpadu, Kota Pontianak, Ahad (16/2/2025) itu, semakin memanaskan persaingan di klasemen sementara Proliga 2025.

Jakarta Bhayangkara Presisi kembali menorehkan kemenangan gemilang pada laga kedua seri Pontianak Proliga 2025. Tim tersebut sukses mengalahkan Jakarta Garuda Jaya dengan skor telak 3-0 (25-14, 25-21, dan 25-17).

Baca juga: Sekita Masahiro Cetak Rekor 230 Penampilan di Timnas Jepang

Kemenangan ini semakin mengokohkan posisi Jakarta Bhayangkara Presisi di peringkat kedua klasemen sementara Proliga 2025 dengan koleksi 18 poin dari 6 kemenangan. Mereka kini hanya terpaut dua poin dari pemuncak klasemen, Jakarta LavAni, yang mengumpulkan 20 poin dari 7 pertandingan.

Sementara itu, Jakarta Garuda Jaya masih terpuruk di dasar klasemen dengan hanya mengantongi 2 poin dan belum meraih kemenangan sama sekali hingga pertandingan ketujuh.

Popsivo Polwan Pertahankan Rekor Tak Terkalahkan

Di laga lainnya, Jakarta Popsivo Polwan mempertahankan rekor tak terkalahkan mereka di Proliga 2025. Tim tersebut sukses mengalahkan Jakarta Livin Mandiri dengan skor 3-0 (25-21, 25-13, dan 25-21) di GOR Terpadu, Pontianak, Ahad malam WIB.

Dengan hasil ini, Popsivo Polwan mengumpulkan 28 poin dari 10 pertandingan dengan 10 kemenangan beruntun. Sementara itu, Livin Mandiri berada di posisi kedua klasemen dengan 18 poin dari 6 kemenangan dan 5 kekalahan.

Baca juga: VakıfBank Umumkan Kondisi Terkini Cansu Ozbay dan Kendall Kipp

Yogya Falcons masih menjadi juru kunci klasemen dengan 10 kekalahan beruntun dan belum meraih satu poin pun.

Hasil Seri Pontianak Proliga 2025, 16 Februari 2025:

  1. Jakarta Elektrik PLN 3-0 Yogya Falcons (25-14, 25-16, 25-19).
  2. Jakarta Popsivo Polwan 3-0 Jakarta Livin Mandiri (25-21, 25-13, 25-21).
  3. Jakarta Bhayangkara Presisi 3-0 Jakarta Garuda Jaya (25-14, 25-21, 25-17).

Jadwal Selanjutnya: Seri Palembang

Proliga 2025 akan memasuki seri ketujuh dan Kota Palembang akan menjadi tuan rumah bagi tim Palembang Bank SumselBabel. Pertandingan-pertandingan seri Palembang diprediksi akan semakin sengit mengingat persaingan ketat di papan atas klasemen.

Baca juga: Osaka Bluteon Catat Kemenangan ke-13 di IHI Arena

Klasemen Porliga 2025 Usai Hasil Seri Pontianak

Klasemen Proliga 2025 Sektor Putri

No.TimMainMenangKalahSetPoin
1Jakarta Popsivo Polwan1010030:628
2Jakarta Livin Mandiri116522:2018
3Jakarta Electric PLN106419:1517
4Jakarta Pertamina Enduro105520:1616
5Gresik Petrokimia115622:2316
6Bandung BJB Tandamata104617:2113
7Yogya Falcons9091:270

Klasemen Proliga 2025 Sektor Putra

No.TimMainMenangKalahSetPoin
1Jakarta Lavani77021:320
2Jakarta Bhayangkara Presisi76119:618
3Surabaya Samator73410:177
4Palembang BS6158:154
5Putra Jakarta Garuda7074:212