Profil Yang Hyo-jin, Middle Blocker Andalan Korea Selatan

Profil Yang Hyo-jin, Middle Blocker Andalan Korea Selatan
Dok. IG: Hyundai Hillstate

Profil Yang Hyo-jin adalah atlet bola voli profesional putri asal Korea Selatan yang berposisi sebagai middle blocker. Lahir pada 14 Desember 1989 di Busan, Korea Selatan.

Yang Hyo-jin memiliki tinggi badan 190 cm dan berat sekitar 70 kg. Saat ini, ia bermain untuk klub Hyundai Hillstate, Hyo-jin bergabung dengan tim tersebut sejak tahun 2007.

Pada awalnya Yang Hyo-jin bernomor punggung 17, dan saat ini 14. Selama bergabung dengan Hyundai Hillstate, sejumlah prestasi tim telah dirasakan Hyo-jin, di antaranya juara Korea V-League di musim 2010-11, dan 2015-16, dan 2023-24. Kemudian juara KOVO Cup 4 kali pada tahun 2014, 2019, 2021, dan 2024.

Yang Hyo Jin juga termasuk dalam pemain bola voli wanita yang senior di Korea Selatan. Ia bergabung dalam timnas voli putri Korea selama 13 tahun (2008-2021).

Biodata Yang Hyo Jin

Nama: Yang Hyo-jin
Tempat dan tanggal lahir: Busan, 14 Desember 1989
Tinggi badan: 190 cm
Posisi: middle blocker
Tim: Suwon Hyundai Engineering & Construction Hillstate (Hyundai Hillstate)
Blok: 338 cm
Spike: 340 cm
Instagram: @hjyang14v

Baca juga: Red Sparks Kalah Dua Kali, Siap Bangkit Hadapi Hyundai Hillstate

Dikutip dari suara.com, Selasa (4/2/2025), Yang Hyo-jin telah lama berkarier di Liga Voli Korea Selatan. Dan menjadi salah satu pemain kunci di Hyundai Hillstate. Sebagai middle blocker, ia dijuluki “tembok kokoh” karena kemampuannya dalam melakukan blok yang efektif. Selain bertahan, ia juga memiliki kemampuan menyerang yang tajam, menjadikannya pemain yang berkontribusi besar dalam tim.

Karier Internasional Yang Hyo-jin

Yang Hyo-jin menjadi anggota tim nasional Korea Selatan selama 13 tahun, sejak 2008 hingga 2021. Selama masa tersebut, ia berpartisipasi dalam berbagai turnamen internasional seperti Olimpiade dan Asian Games.

Salah satu pencapaiannya yang paling berkesan adalah keberhasilannya membawa timnas Korea Selatan meraih medali emas di Asian Games 2014 yang berlangsung di Incheon.

Prestasi dan Penghargaan:

  • 5 kali penghargaan Best Blocker (2009-2014)
  • MVP Final Liga Voli Korea musim 2015-2016, di mana Hyundai Hillstate menjadi juara
  • 7 kali penghargaan Korean V-League “Best 7”: 2014–15, 2015–16, 2016–17, 2017–18, 2018–19, 2019–20, 2020–21
  • 6 kali MVP Liga Voli Korea : 2011–12 4R, 2012–13 3R, 2012–13 4R, 2015–16 2R, 3R, 2019-20 4R

Baca juga: Pink Spiders Berhasil Lalui Masa Sulit, Kim Yeon-kyung Jadi Kunci

Prestasi Internasional

  • 2009 FIVB World Grand Champions Cup – “Best Blocker”
  • 2010 AVC Asian Cup – “Best Blocker”
  • 2012 FIVB World Olympic Qualification Tournament – “Best Middle Blocker”
  • 2014 AVC Asian Cup – “Best Middle Blocker”
  • 2016 FIVB World Olympic Qualification Tournament – “Best Middle Blocker”

Masih kutipan sumber yang sama Di luar lapangan, Yang Hyo-jin dikenal memiliki kepribadian yang ceria dan sering berbagi momen kesehariannya di media sosial. Ia aktif di Instagram dengan akun @hjyang14v, di mana ia membagikan foto-foto kegiatannya, termasuk saat berlibur dan berinteraksi dengan penggemar.

Dengan kombinasi antara keterampilan bermain yang luar biasa dan kepribadian yang menarik, Yang Hyo-jin telah menjadi salah satu figur penting dalam dunia bola voli Korea Selatan.