Inilah Pemain Asing Proliga 2025 Sektor Putri

Pemain Asing Proliga 2025 Sektor Putri
Valentina Diouf (Italia) -ka- dan Polina Shemanova (Rusia) -ki-: IG Jakarta Electric PLN

Berikut adalah daftar pemain asing Proliga 2025 untuk sektor putri. Di musim ini, ada tujuh tim yang akan berpatispasi, di antaranya: BJB Tandamata, Elektrik PLN, Livin Mandiri, Jakarta Pertamina Enduro, Gresik Petrokimia, Yogya Falcons, dan Popsivo Polwan. Setiap tim hanya boleh merekrut maksimal dua pemain asing.

Sebaran Pemain Asing Proliga 2025

Tim Jakarta Livin Mandiri kembali mempercayakan posisi kepada pemain senior asal China, Liu Yanhan. Bersama Liu Yanhan, hadir pula Radostina Marinova dari Bulgaria, yang sebelumnya berkompetisi di Liga Voli Italia.

Radostina Marinova sebelumnya memperkuat Numia Vero Volley Milano di Serie A1 Women 2024/2025. Namun, ia memilih bergabung dengan Jakarta Livin Mandiri meskipun Liga Voli Italia masih berlangsung.

Di sisi lain, Jakarta Pertamina Enduro mengontrak Erica Staunton dari Amerika Serikat dan Elena Samuilenko dari Rusia.

Baca juga: Megawati Hangestri Raih MVP Putaran Ketiga Korea V-League

Erica Staunton dan Elena Samuilenko sebelumnya berlaga di Liga Voli Filipina. Erica Staunton tampil bersama Creamline Cool Smashers sementara Elena Samuilenko bermain dengan PLDT High Speed Hitters.

Selanjutnya, Jakarta Popsivo Polwan mendatangkan Neriman Ozsoy dari Turki serta Bethania De La Cruz-Mejia dari Republik Dominika untuk Proliga 2025. Neriman Ozsoy terakhir bermain untuk Turk Hava Yollari di Liga Voli Turki atau Sultanlar Ligi.

Sementara itu, Bethania De La Cruz bermain di Amerika Serikat dengan Omaha Supernovas dan Athletes Unlimited Pro League, di mana ia berkolaborasi dengan Giovanna Milana dan Madison Kingdon Rishel.

Sabina Altynbekova Atlet Voli Tercantik di Dunia

Yogya Falcons, sebagai klub debutan di Proliga putri, merekrut Atlet Voli Tercantik di Dunia, Sabina Altynbekova, dari Kazakhstan. Sebelumnya Sabina bemain di klub Jepang, GSS Sunbeams. Dan pemain kedua adalah Ivis May Vila dari Kuba.

Keduanya sudah tampil dalam turnamen bola voli Yogya Volley Cup 2024, di mana mereka berhasil membawa Yogya Falcons menjadi juara. Dalam turnamen tersebut, Yogya Falcons bersaing melawan tiga klub bola voli asal Yogyakarta, yaitu Ganevo SC, Yuso Yogyakarta, dan Baja 78 Bantul.

Baca juga: Yang Unik Jelang Iven Proliga 2025

Selain Yogya Falcons, Bandung BJB Tandamata juga telah melengkapi kuota pemain asing mereka dengan mendatangkan Anastasia Kraiduba dari Ukraina dan Madeline Guillen dari Republik Dominika.

Madeline Guillen sebelumnya pernah bermain untuk BJB Tandamata pada Proliga 2022 dan 2023.

Jakarta Elektrik PLN, finalis Proliga musim lalu, mengontrak Valentina Diouf dari Italia dan Polina Shemanova dari Rusia.

Valentina Diouf adalah mantan pemain Red Sparks dan pernah menjadi top skor V-League selama dua musim berturut-turut.

Sedangkan Polina Shemanova sebelumnya pernah membela Jakarta Pertamina Enduro bersama Giovanna Milana.

Terakhir, Gresik Petrokimia Pupuk Indonesia merekrut Kitania Medina dari Kuba, yang memiliki pengalaman bermain untuk Ciudad Habana, Sharjah Women Sports Club, dan Al Wasl. Mereka juga menambah kekuatan dengan Tran Thi Thanh Thuy dari Vietnam, yang pernah bergabung dengan PFU Blue Cats (Jepang) dan Kuzeyboru (Turki).

Baca juga: Inilah Susunan Pemain Jakarta LavAni untuk Proliga 2025

Berikut daftar pemain asing Proliga 2025 putri:

  • BJB Tandamata: Anastasia Kraiduba (Ukraina) dan Madeline Guillen (Republik Dominika)
  • Elektrik PLN: Valentina Diouf (Italia) dan Polina Shemanova (Rusia)
  • Livin Mandiri: Liu Yanhan (China) dan Radostina Marinova (Bulgaria)
  • Jakarta Pertamina: Erica Staunton (Amerika Serikat) dan Elena Samuilenko (Rusia)
  • Petrokimia: Kitania Medina (Kuba) dan Tran Thi Thanh Thuy (Vietnam)
  • Yogya Falcons: Sabina Altynbekova (Kazakhstan) dan Ivis May Vila (Kuba)
  • Popsivo Polwan: Nerima Ozsoy (Turki) dan De La Cruz (Republik Dominika)