Hasil Proliga 2025 Jumat 10 Januari : Yogya Falcons Kalah Lagi

Hasil Proliga 2025 Jumat 10 Januari Yogya Falcons Kalah Lagi

Pertandingan lanjutan Proliga 2025 yang mempertemukan Surabaya Samator vs Palembang Bank SumselBabel menyudahi perhelatan hari pertama seri kedua di GOR Tri Dharma, Gresik, Jumat (10/1/2025) malam WIB itu.

Dalam laga tersebut, Surabaya Samator menang 3-1 atas Palembang Bank SumselBabel (25-23, 19-25, 25-15, 25-20).

Dari dua kali pertandingan, kemenangan ini adalah yang kedua bagi Surabaya Samator, sedangkan Palembang Bank Sumsel telah menang dan kalah masing-masing satu kali.

Sebelumnya dua laga sektor putri juga telah dilangsungkan, yaitu Jakarta Livin Mandiri vs Gresik Petrokimia dan Jakarta Popsivo Polwan vs Yogya Falcons.

Baca juga: Megawati Hangestri Terima Rp22 Juta Usai Dinobatkan sebagai MVP V-League Putaran 3

Jakarta Livin Mandiri vs Gresik Petrokimia

Jakarta Livin Mandiri lewat pertarungan lima set mengalahkan tuan rumah Gresik Petrokimia dengan skor 3-2 (18-25, 25-16, 25-17, 16-25, 15-8).

Dengan hasil tersebut, Livin Mandiri telah berhasil meraih dua kali kemenangan, sementara Gresik Petrokimia dari dua kali bertanding, masing- masing menang dan kalah satu kali.

Jakarta Popsivo Polwan vs Yogya Falcons

Dan Jakarta Popsivo Polwan berhasil mengalahkan Yogya Falcons 3-0 (25-14, 25-18 dan 25-19).

Hasil laga Ini menjadi kemenangan kedua bagi Jakarta Popsivo Polwan. Sedangkan Yogya Falcons dari tiga pertandingan, belum pernah meraih satupun kemenangan.

Baca juga: Megawati Hangestri Cetak 33 Poin, Red Sparks Curi 2 Poin

Top Skor Pertandingan

Suarabaya Samator vs Palembang Bank Sumsel Babel

Kendati timnya kalah, Opposite Hitter andalan Palembang Bank Sumsel Babel, Muhammad Fikri jadi pengumpul poin terbanyak yakni 24.

Sementara Rama Fazza Fauzan yang berposisi sebagai Opposite Samator hanya 20 poin.

Jakarta Livin Madiri vs Gresik Petrokimia

Meski kalah, outside hitter andalan Petrokimia asal Kuba, Kitania Medina Torres jadi pengumpul poin terbanyak yakni 32 poin.

Sementara dari sisi tim lawan, Jakarta Livin Mandiri, Radostina Marinova, mencatatkan raihan poinnya 24.

Popsivo Polwan vs Yogya Falcons

Outside Hitter Popsivo Polwan, Neriman Ozsoy, menjadi pencetak skor terbanyak dalam laga tersebut, yaitu 15 poin.

Sedangkan Lintang Yulia Prasasti dari tim Yogya Falcons mengumpulkan poin terbanyak, 10. Sementara Sabina Altynbekova hanya menyumbang 4 poin.

Baca juga: Erik Sullivan Gantikan Kiraly Pimpin Timnas Voli Putri USA

Rekap Hasil Proliga 2025 Jumat 10 Januari 2024

  • Jakarta Popsivo Polwan 3-0 Yogya Falcons (25-14, 25-18 dan 25-19).
  • Jakarta Livin Mandiri 3-2 Gresik Petrokimia (18-25, 25-16, 25-17, 16-25, 15-8).
  • Surabaya Samator 3-1 Palembang Bank SumselBabel (25-23, 19-25, 25-15, 25-20).

Berikut Update Klasemen Proliga 2025,

Pada sektor putra, Surabaya Samator, memimpin klasemen Proliga 2025 dengan poin 5. Dan di sektor putri Jakarta Popsivo Polwan puncaki klasemen sementara dengan koleksi 6 poin.

Klasemen Proliga 2025 Sektor Putri

No.TimMainMenangKalahSetPoin
1Popsivo Polwan2206:06
2Jakarta Livin Mandiri2206:44
3Gresik Petrokimia2115:34
4Jakarta Electric PLN1103:03
5Bandung BJB Tandamata1103:03
6Jakarta Pertamina Enduro1012:31
7Yogya Falcons3030:90

Klasemen Proliga 2025 Sektor Putra

No.TimMainMenangKalahSetPoin
1Surabaya Samator2206:35
2Jakarta Lavani1103:13
3Palembang BS2114:33
4Putra Jakarta Garuda2022:61
5Jakarta Bhayangkara Presisi1011:30