Profil Rivan Nurmulki : Berlabuh di Wolfdogs Nagoya Jepang

Profil Rivan Nurmulki Berlabuh di Wolfdogs Nagoya Jepang
Rivan Nurmulki bersama keluarga - Dok IG apriliaips

Mengenal atlit voli kebanggaan adalah salah satu bentuk kecintaan pada olahraga ini. Salah satunya adalah profil Rivan Nurmulki, pemain bola voli profesional Indonesia yang lahir pada 16 Juli 1995 di Merangin, Jambi. Dengan tinggi 198 cm dan berat 80 kg, dan berposisi sebagai opposite spiker andal dengan kemampuan spike mencapai 360 cm dan block 335 cm.

Saat ini Rivan telah menginjak usia 29 tahun. Ia adalah anak dari pasangan Nasrin (ayah) dan Ika Nuryati (ibu), diketahui pula bahwa ia memeluk agama Islam.

Karier Rivan Nurmulki di Klub:

  • Surabaya Samator (2013–2016): Rivan memulai karier profesionalnya di klub ini dan berhasil meraih beberapa gelar juara Proliga.
  • Surabaya Bhayangkara Samator (2017–2019): Melanjutkan kiprahnya dengan klub yang sama setelah perubahan nama, ia terus menunjukkan performa impresif.
  • Nakhon Ratchasima The Mall (2019): Rivan bermain di Liga Voli Thailand dan mendapatkan penghargaan Most Valuable Player (MVP) di Thai-Denmark Super League.
  • VC Nagano Tridents (2020–2022): Ia melanjutkan karier internasionalnya di Liga Voli Jepang bersama klub ini.
  • Surabaya BIN Samator (2023): Rivan kembali ke Indonesia dan bermain untuk klub ini di Proliga.
  • Jakarta STIN BIN (2024): Sebelum kembali ke Jepang, Rivan sempat membela klub ini di Proliga Indonesia.
  • Wolfdogs Nagoya (2024–sekarang): Pada Oktober 2024, Rivan resmi bergabung dengan Wolfdogs Nagoya untuk satu musim kompetisi.

Karier Internasional: Rivan telah menjadi bagian dari Tim Nasional Voli Indonesia sejak 2015 dan berpartisipasi dalam berbagai kejuaraan, termasuk Kejuaraan Voli Asia 2017 dan Asian Games 2018.

Baca juga: Jadwal Red Sparks Ronde 4 Hari Ini, Live TVRI Sport HD

Prestasi Individu:

  • MVP Proliga Indonesia (2016, 2018): Menunjukkan dominasinya di liga domestik dengan meraih penghargaan pemain terbaik.
  • Best Opposite Spiker Kejuaraan Voli Asia (2017): Pengakuan sebagai salah satu pemain terbaik di posisinya di tingkat Asia.
  • MVP LienVietPostBank Cup (2018): Menambah koleksi penghargaan individu di turnamen internasional.
  • MVP Thai-Denmark Super League (2019): Menegaskan kualitasnya saat bermain di Thailand.
  • Best Scorer Proliga Indonesia (2023): Menjadi pencetak poin terbanyak di liga domestik.

Informasi Tambahan: Rivan memulai bermain voli pada usia 17 tahun setelah terpantau oleh pemandu bakat dari Surabaya Samator.

Kehidupan Keluarga Rivan Nurmulki

Rivan Nurmulki menikah dengan seorang gadis asal Jawa Timur, Aprilia Indah Puspitasari pada tahun 2020. Pasangan ini telah dikaruniai dua anak. Rivan dikenal sebagai sosok yang patuh kepada orang tua dan pendiam dalam keluarganya.

Meskipun memiliki jadwal latihan yang padat, ia tetap menjaga kedekatan dengan keluarga. Aprilia aktif di media sosial, khususnya Instagram dengan akun @apriliaips, di mana ia sering membagikan momen bersama keluarga.

Kehidupan rumah tangga Rivan dan Aprilia tampak harmonis, dengan dukungan penuh dari Aprilia terhadap karier voli Rivan.

Baca juga: Hasil SV.League Putri : NEC dan Osaka Marvelous Berbagi Kemenangan

Pernah Berkarir Sebagai Polri

Awalnya ia secara resmi merupakan salah satu anggota Kepolisian RI, sehingga harus membagi waktu dengan beramin sebagai atlet voli. Ia berpangkat terakhir sebagai Briptu di Polda Jatim melalui kenaikan pangkat luar biasa sebagai atlet.

Namun kemudian pertengahan tahun 2023 ia mengundurkan diri sebagai anggota polisi resmi dan ingin fokus menjadi atlet bola voli. Kemudian ia pun memutuskan untuk tidak bergabung Jakarta Bhayangkara Presisi.

Namun pada tahun 2023 seakan menjadi tahun penuh tantangan bagi Rivan Nurmulki, ia harus menerima hukuman dari PP PBVSI sehingga harus tidak boleh mengikuti pertandingan internasional selama 1 tahun hingga tanggal 31 Desember 2024.

Berlabuh di Wolfdogs Nagoya Jepang

Pada Oktober 2024, Rivan Nurmulki resmi bergabung dengan Wolfdogs Nagoya, salah satu klub terkemuka di Liga Voli Jepang (V.League), untuk musim kompetisi 2024/2025.

Baca juga: Update Klasemen Liga Voli Jepang

Sebelumnya, Rivan juga pernah bermain di Jepang untuk klub VC Nagano Tridents pada tahun 2020 hingga 2022.

Sebagai seorang opposite spiker, Nagoya berharap Rivan membawa kekuatan baru di setiap serangan dengan kemampuannya yang luar biasa dalam spike (360 cm) dan block (335 cm).