Jadwal Hyundai vs IBK Altos dalam lanjutan Liga Voli Korea Selatan pekan ke-2 putaran empat hari ini, Jumat (17/1/2025).
Laga yang akan berlangsung di Suwon Gymnasium kandang Hyundai Hillstate, IBK Altos akan menjadi tamu pada petang ini, pukul 17.00 WIB.
Bagi Hyundai pertandingan ini akan menjadi ujian tersendiri di depan publik mereka. Karena mereka berambisi untuk meraih kemenangan setelah kalah pada laga sebelumnya.
Kekalahan Hyundai tersebut didapat saat menjamu AI Peppers di kandang sendiri lewat duel ampat set. Hyundai kalah 1-3 dari AI Peppers dengan skor akhir 21-25, 25-13, 19-25,dan 24-26.
Baca juga: Jadwal Lengkap Proliga 2025 Pada 17-19 Januari di Malang
Sementara itu IBK Altos yang baru saja kalah saat menjamu Red Sparks beberapa hari yang lalu, akan berupaya menang.
Mereka tak ingin ketinggalan poin terlalu jauh dari Red Sparks, meski misi di Hyundai cukup berat.
Posisi Kedua Tim di Papan Klasemen
Laga Hyundai Hillstate vs IBK Altos adalah duel tim papan atas melawan tengah. Hillstate saat ini berada di peringkat kedua Klasemen Korea V-League sementara.
Total poin 43, didapatkan Hyundai dari 20 kali bermain, 14 kali menang dan 6 kali kalah.
Sedangkan IBK Altos saat ini berada di peringkat lima, dengan poin total 33, dari 20 kali bermain, 11 kemenangan dan 9 kali kalah.
Baca juga: Walaupun Kalah Dari Pink Spiders, AI Peppers Tambah 1 Poin
Rekor Pertemuan Hyundai vs IBK Musim Ini
Sebelum pertandingan hari ini, dari tiga kali duel Hyundai Hillstate vs IBK Altos, dua di antaranya dimenangkan Hyundai. Sehingga rekor pertemuan kedua tim untuk sementara 2-1.
Rabu, 23 Oktober 2024: IBK Altos 1-3 Hyundai Hillstate (23-25, 22-25, 25-23, 24-26)
Kamis, 21 November : Suwon Hillstate 2-3 IBK Altos (25-21, 25-27, 13-25, 25-15, 13-25)
Ahad (8/12/2024)B: IBK Altos 0-3 Hyundai Hillstate (15-25, 21-25, 12-25)
Jadwal Hyundai vs IBK Altos Hari ini
Pukul 17.00 WIB: Hyundai Hillstate vs IBK Altos
Klasemen Liga Voli Korea Putri, Korea V-League 2024-2025 :
Rabu 15 Januari 2025 :
No. | Tim | Main | Menang | Kalah | Set | Poin |
1 | Hungkuk Pink Spiders | 21 | 16 | 5 | 53:27 | 47 |
2 | Hyundai Hillstate | 20 | 14 | 6 | 51:28 | 43 |
3 | Red Sparks | 20 | 14 | 6 | 49:33 | 38 |
4 | IBK Altos | 20 | 11 | 9 | 40:37 | 33 |
5 | AI Peppers | 21 | 8 | 13 | 36:48 | 25 |
6 | HI Pass Expressway | 21 | 7 | 14 | 33:52 | 20 |
7 | GS Caltex | 21 | 2 | 19 | 23:60 | 10 |
5 Besar Top Skor Liga Voli Korea 2024/2025
- Viktoriia Danchak (IBK Altos): 530 poin
- Gyselle Silva (GS Caltex): 520 poin
- Megawati Hangestri (Red Sparks): 481 poin
- Moma Bassoko (Hillstate): 460 poin
- Vanja Bukilic (Red Sparks): 438 poin
Link Live Streaming Korean V-League 2024/2025
Pecinta Voli Nasional bisa menyaksikan pertandingan Korean V-League 2024/2025 gratis di saluran televisi nasional, yaitu TVRI Sport.