Ajang kejuaraan Dunia Voli Putri 2025 memasuki fase krusial. Pertarungan di babak 16 besar menyisakan dua laga penentuan hari ini, Senin (1/9/2025).
Pertandingan ini akan menentukan siapa yang berhak melaju ke perempat final. Seluruh pertandingan digelar di Bangkok, Thailand, dan dipastikan menyajikan duel penuh tensi tinggi.
Hingga kini, sudah ada enam negara yang memastikan tempat di perempat final. Mereka adalah Belanda, Jepang, Prancis, Brazil, Polandia, dan Italia.
Artinya, masih tersisa dua tiket terakhir yang diperebutkan oleh empat tim: Amerika Serikat, Kanada, Turki, dan Slovenia.
Jadwal Babak 16 Besar Kejuaraan Dunia Voli Putri 2025 Hari Ini
Dua laga tersisa di babak 16 besar akan dimainkan dengan jadwal berikut:
- Amerika Serikat vs Kanada, Waktu mulai: 17:00 WIB
- Turki vs Slovenia, Waktu mulai: 20:30 WIB
Duel antara Amerika Serikat dan Kanada akan menjadi sorotan utama. Kedua tim sama-sama mengandalkan kekuatan serangan cepat dan ketahanan fisik.
Sementara itu, Turki dan Slovenia juga diprediksi menghadirkan pertandingan ketat, mengingat keduanya tampil cukup konsisten sejak babak penyisihan.
BACA JUGA: Brazil Bangkit dan Kalahkan Republik Dominika, Tantang Prancis di Perempat Final
Hasil Babak 16 Besar Sehari Sebelumnya
Pada Ahad (31/8/2025), dua pertandingan sengit berlangsung di Bangkok. Prancis membuat kejutan besar dengan menyingkirkan China, salah satu tim kuat Asia.
- China 1-3 Prancis, (20-25, 25-27, 25-22, 20-25)
Laga berlangsung ketat, tetapi Prancis tampil solid lewat kepemimpinan kapten Cazaute yang mencetak 22 poin.
Kemenangan ini memastikan Prancis melaju ke perempat final untuk pertama kalinya dalam sejarah Kejuaraan Dunia Voli Putri.
Di laga lainnya, Brazil bangkit setelah kehilangan set pertama untuk menumbangkan Republik Dominika.
- Brazil 3-1 Republik Dominika, (18-25, 25-12, 25-20, 25-12)
Kapten Gabriela “Gabi” Guimarães menjadi motor serangan dengan torehan 21 poin, sekaligus membawa Brasil menjaga asa menuju gelar dunia.
BACA JUGA: Iran Juara Dunia Voli Putra U-21 2025 Usai Kalahkan Italia
Enam Tim Sudah Pastikan Tiket Perempat Final
Dengan hasil pertandingan Sabtu dan Minggu, kini enam tim telah mengamankan tiket perempat final:
- Belanda
- Jepang
- Prancis
- Brazil
- Polandia
- Italia
Dua tiket tersisa akan diputuskan lewat laga hari ini, antara USA vs Kanada dan Turki vs Slovenia.
Perebutan Tiket Perempat Final Semakin Panas
Atmosfer panas di Bangkok semakin terasa karena hanya ada dua slot tersisa untuk delapan besar.
Amerika Serikat sebagai salah satu unggulan tentu diunggulkan, tetapi Kanada dipastikan tidak akan memberi jalan mudah.
Begitu juga dengan duel Turki kontra Slovenia. Keduanya sama-sama mengandalkan kolektivitas dan kecepatan rotasi, yang bisa menjadi faktor penentu hasil akhir.
Pemenang dari dua laga ini akan melengkapi daftar delapan tim terbaik yang akan bertarung di babak perempat final pada 3 September 2025.
Masih Ada Drama 16 BEsar
Babak 16 besar Kejuaraan Dunia Voli Putri 2025 menghadirkan drama dan kejutan. Setelah Prancis menyingkirkan China dan Brazil menundukkan Republik Dominika.
Dan kini giliran Amerika Serikat, Kanada, Turki, dan Slovenia yang berjuang demi tiket terakhir menuju perempat final.
BACA JUGA: Timnas Voli Putri Prancis Melaju Ke Perempat Final Usai Singkirkan China
Semua mata tertuju ke Bangkok untuk menyaksikan siapa yang akan menyusul enam tim lain dan melanjutkan perjalanan menuju gelar juara dunia.